ANALISIS PERKEMBANGAN EKSPOR PERIKANAN DI KOTA KENDARI TAHUN 2019-2022 (Studi Kasus Perikanan Tangkap Pelabuhan Samudera)

SHERINA PUTRI /19050101135, BRASILIA ANALISIS PERKEMBANGAN EKSPOR PERIKANAN DI KOTA KENDARI TAHUN 2019-2022 (Studi Kasus Perikanan Tangkap Pelabuhan Samudera). Working Paper. IAIN Kendari. (In Press)

[img] Text
JURNAL.pdf

Download (456kB)

Abstract

Ekspor merupakan kegiatan mengeluarkan barang dari area pabeanan Indonesia untuk diangkut ke luar negeri dengan menyertai prosedur yang sah mengenai prosedur kepabeanan. Adapun penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Perkembangan Ekspor Perikanan di Kota Kendari Tahun 2019-2022 dan bagaimana Faktor yang Mempengaruhi Kegiatan Ekspor perikanan . Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, menggunakan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Pada penelitian ini menggunakan teknik analisis data berupa reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Dalam penelitian ini memberikan gambaran perkembangan ekspor pada tiga tahun terakhir.
Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa perkembangan ekspor perikanan di Kota Kendari mengalam fluktuaktif. Adapun ekspor perikanan mengalami penurunan drastis mulai pada tahun 2019 mencapai angka sebesar 232,29 (ton) dengan nilai produksi sebesar Rp. 12.682.761,00 dari angka ekspor tahun sebelumnya sebesar 992,94 (ton) dengan selisih 760,65 (ton), kemudian disusul penurunan angka ekspor pada tahun 2020 sebesar 72,90 (ton) dengan nilai produksi sebesar Rp. 3.980.340,00, lalu pada tahun 2021 kembali merosot hingga angka 11,96 (ton) dengan nilai produksi sebesar Rp. 652.743,00 dan akhirnya mengalami peningkatan pada tahun 2022 dengan mencapai angka 848,28 (ton) dengan nilai
produksi sebesar Rp. 41.671.696,00. Adapun faktor yang mempengaruhi kegiatan ekspor diantaranya; armada perikanan masih belum optimal, masih rendahnya standard kualitas komoditas perikanan dan perubahan iklim.

Item Type: Monograph (Working Paper)
Subjects: Ekonomi > Ekonomi Islam
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Prodi Perbankan Syariah
Depositing User: Unnamed user with email Amnaa
Date Deposited: 16 Sep 2024 01:28
Last Modified: 16 Sep 2024 01:28
URI: http://digitallib.iainkendari.ac.id/id/eprint/3023

Actions (login required)

View Item View Item