MANAJEMEN PONDOK PESANTREN DALAM MENINGKATKAN KUALITAS HAFALAN AL-QUR’AN SANTRI DI PONDOK PESANTREN TAHFIZH AL-HUDZAIFIYYAH KABUPATEN KOLAKA

Muhammad Rafi’ar Rasyid Nursyah.19030103044, M (2023) MANAJEMEN PONDOK PESANTREN DALAM MENINGKATKAN KUALITAS HAFALAN AL-QUR’AN SANTRI DI PONDOK PESANTREN TAHFIZH AL-HUDZAIFIYYAH KABUPATEN KOLAKA. Other thesis, IAIN KENDARI.

[img] Text
1 COVER.pdf

Download (2MB)
[img] Text
2 BAB I.pdf

Download (1MB)
[img] Text
3 BAB II.pdf

Download (1MB)
[img] Text
4 BAB III.pdf

Download (894kB)
[img] Text
5 BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only until 11 December 2023.

Download (1MB)
[img] Text
6 BAB V.pdf

Download (884kB)
[img] Text
7 DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (981kB)
[img] Text
8 LAMPIRAN.pdf

Download (2MB)

Abstract

Muhammad Rafi’ar Rasyid Nursyah. NIM. 19030103044. Manajemen
Pondok Pesantren Dalam Meningkatkan Kualitas Hafalan Al-Qur’an Di
Pondok Pesantren Tahfizh al-Qur’an al-Hudzaifyyah Kabupaten Kolaka.
Dibimbing Oleh : Dr. Muhammad Hasdin Has Lc, M.Th.I.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Manajemen pondok
pesantren dalam meningkatkan kualitas hafalan al-Qur’an santri, (2) Untuk
mengetahui faktor pendukung dan penghambat dalam penerapan manajemen
pondok pesantren dalam meningkatkan kualitas hafalan al-Qur’an santri, (3)
Untuk mengetahui dampak manajemen pondok pesantren kepada santri pondok
pesantren Tahfizh al-Qur’an al-Hudzaifyyah Kabupaten Kolaka. Metode
penelitian ini adalah penelitian lapangan yang dilakukan di Pondok Pesantren
Tahfizh al-Qur’an al-Hudzaifyyah Kabupaten Kolaka. Teknik pengumpulan data
dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi yang kemudian data
dianalisis dengan teknik reduksi, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil
penelitian ini menunjukkan bahwa Pondok Pesantren Tahfizh al-Qur’an al�Hudzaifyyah telah menerapkan manajemen dalam meningkatkan kualitas hafalan
al-Qur’an santri, Namun penerapan manajemen Pondok Pesantren belum
dilakukan secara maksimal terbukti dengan kurangnya sumber daya manusia, dan
tidak memiliki struktur organisasi yang jelas pada pondok pesantren Tahfizh al�Qur’an al-Hudzaifyyah Kabupaten Kolaka. Faktor pendukungnya ialah dari
pimpinan pondok pesantren Tahfizh yang menerapkan disiplin yang tegas dalam
menjalankan manajemen pondok pesantren dan keunggulan individu santri,
Sedangkan faktor penghambat berasal dari pengaruh eksternal dan kemalasan
yang ada pada santri. Dampak penerapan manajemen pondok pesantren yaitu
dampak positif kepada santri, pondok pesantren, wali santri, Pemerintah Daerah
Kabupaten Kolaka. Sedangkan dampak negatif terhadap santri pondok pesantren
Tahfizh al-Qur’an al-Hudzaifyyah Kabupaten Kolaka yaitu : 1) Sakit, 2) Keluar
dari pondok pesantren, dan 3) Perselisihan pendapat wali santri dan pimpinan
pondok pesantren
Kata Kunci: Manajemen , Pondok Pesantren, Kualitas Hafalan al-Qur’an, dan
Santri

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: Manajemen , Pondok Pesantren, Kualitas Hafalan al-Qur’an, dan Santri
Uncontrolled Keywords: Manajemen , Pondok Pesantren, Kualitas Hafalan al-Qur’an, dan Santri
Subjects: Ekonomi > Manajemen
Divisions: Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah > Prodi Manajemen Dakwah
Depositing User: iainkdi PERPUSTAKAAN IAIN KENDARI
Date Deposited: 11 Dec 2023 06:00
Last Modified: 11 Dec 2023 06:00
URI: http://digitallib.iainkendari.ac.id/id/eprint/2340

Actions (login required)

View Item View Item