METODE PERHITUNGAN MARGIN PADA PEMBIAYAAN MURABAHAH DI BANK SYARIAH INDONESIA KCP MOROWALI

NURHIDAYAH, NURHIDAYAH METODE PERHITUNGAN MARGIN PADA PEMBIAYAAN MURABAHAH DI BANK SYARIAH INDONESIA KCP MOROWALI. Working Paper. IAIN Kendari. (In Press)

[img] Text
JURNAL NURHIDAYAH.pdf

Download (919kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui metode penentuan margin pada pembiayaan murabahah dan untuk mengetahui dan menganalisis metode pengakuan pencatatan keuntungan pada pembiayaan Murabahah Bank Syariah Indonesia KCP Morowali. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif, tempat penelitian ini pada Bank Syariah Indonesia KCP Morowali. Data yang digunakan pada penelitian ini menggunakan data sekunder dimana peneliti memanfaatkan data atau dokumen yang dihasilkan oleh pihak Bank Syariah Indonesia KCP Morowali. Teknik pengumpulan data pada penilitian ini menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Dari penelitian ini disimpulkan metode penentuan margin pembiayaan murabahah yang diterapkan oleh bank BSI KCP Morowali berdasarkan kebijakan yang telah ditetapkan oleh pusat, Metode perhitungan margin pada pembiayaan bank BSI KCP Morowali menggunakan metode annuitas dan metode flat, Besarnya presentase margin dibank BSI KCP Morowali berbeda-beda tergantung dari pembiayaan yang digunakan, misalnya pembiayaan KUR 6%/tahun atau 0,5/bulan, pembiayaan mikro reguler minimal 1,5%/bulan, 1,21/bulan atau 18%/tahun, 14,52/tahun dan tergantung pada besarnya plafon pembiayaan yang diajukan Metode pengakuan pencatatan keuntungan dihitung dengan menggunakan rumus 1. Perhitungan patokan angsuran ; Angsuran = pendapatan – pengeluaran X 75%, 2. Perhitungan harga jual ; Harga jual = jumlah angsuran X jangka waktu angsuran, 3. Perhitungan margin ; Margin = harga beli – harga jual.

Item Type: Monograph (Working Paper)
Subjects: Ekonomi > Bank Islam
Ekonomi > Ekonomi Islam
Ekonomi > Manajemen
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Prodi Perbankan Syariah
Depositing User: iainkdi PERPUSTAKAAN IAIN KENDARI
Date Deposited: 06 Jun 2024 06:51
Last Modified: 06 Jun 2024 06:51
URI: http://digitallib.iainkendari.ac.id/id/eprint/2658

Actions (login required)

View Item View Item