„PROBLEMATIKA PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMAN 10 KONAWE SELATAN

Ratna,19010101116, R (2023) „PROBLEMATIKA PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMAN 10 KONAWE SELATAN. Other thesis, IAIN KENDARI.

[img] Text
1 COVER.pdf

Download (4MB)
[img] Text
2 BAB I.pdf

Download (4MB)
[img] Text
3 BAB II.pdf

Download (4MB)
[img] Text
4 BAB III.pdf

Download (4MB)
[img] Text
5 BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only until 13 December 2023.

Download (4MB)
[img] Text
6 BAB V.pdf

Download (4MB)
[img] Text
8 LAMPIRAN.pdf

Download (4MB)

Abstract

Ratna, NIM. 19010101116 ”Problematika Pembelajaran Pendidikan Agama
Islam Di SMAN 10 Konawe Selatan” Dibimbing oleh: DR.H.Pairin M.A. dan
Aminudin, S.Ag, MA,
Penelitian Kualitatif ini bertujuan untuk mengetahui apa saja
Problematika yang dihadapi guru dan siswa dalam pembelajaran PAI dan
bagaimana solusi yang dilakukan untuk mengatasi problematika pembelajaran
PAI di SMAN 10 Konawe Selatan. Data dikumpulkan melalui observasi,
wawancara dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini meliputi reduksi
data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini
menyimpulkan bahwa problematika yang dihadapi guru dan siswa dalam
pembelajaran PAI di SMAN 10 Konawe Selatan adalah: Bagi guru yaitu:
Gangguan kesehatan guru, kurangnya media pembelajaran berupa proyektor,
minim kecakapan dalam menggunakan media. Sedangkan Problematika atau
masalah yang dihadapi siswa dalam pembelajaran PAI (Pendidikan Agama Islam)
di SMAN 10 Konawe Selatan dilihat dari hasil penelitian adalah rendahnya minat
siswa dalam belajar PAI, motivasi siswa dalam belajar kurang, masalah belajar
yaitu rendanya kemampuan siswa dalam menghafal, kesulitan siswa dalam
membaca al-Qur’an dengan baik. Kebiasaan menggunakan handphone saat proses
pembelajaran serta kurangnya sarana berupa al-Quran dan boneka sebagai alat
bantu pembelajaran.
Adapun solusi terhadap problematika pembelajaran PAI yaitu, guru
berupaya untuk menarik minat siswa dengan cara menggunakan metode
pembelajaran yang bervariasi agar kelas tidak terlihat monoton dan agar siswa
memiliki minat dalam pembelajaran PAI, guru berupaya memotivasi siswa
dengan memberikan motivasi kepada siswa untuk terus belajar berupa nasehat dan
bimbingan oleh guru PAI, selain itu sekolah membuat program keagamaan yaitu
program jum’at taqwa yang bertujuan untuk memberikan motivasi kepada siswa
agar lebih giat lagi belajar al-Qur’an disekolah maupun di rumah dan diharapkan
dengan program jum’at taqwa dapat membuat siswa lebih mendekatkan kepada
Allah SWT.
Kata Kunci: Problematika, Pembelajaran PAI.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: Problematika, Pembelajaran PAI.
Uncontrolled Keywords: Problematika, Pembelajaran PAI.
Subjects: Pendidikan
Kinerja Guru
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: iainkdi PERPUSTAKAAN IAIN KENDARI
Date Deposited: 13 Dec 2023 06:17
Last Modified: 13 Dec 2023 06:17
URI: http://digitallib.iainkendari.ac.id/id/eprint/2391

Actions (login required)

View Item View Item