MISKONSEPSI SISWA PADA TOPIK BANGUN DATAR DITINJAU DARI PENGETAHUAN DASAR MATEMATIKA DAN MINAT MATEMATIKA SISWA

Fatmawati. NIM 202001010002, F (2024) MISKONSEPSI SISWA PADA TOPIK BANGUN DATAR DITINJAU DARI PENGETAHUAN DASAR MATEMATIKA DAN MINAT MATEMATIKA SISWA. Other thesis, IAIN Kendari.

[img] Text
1 COVER.pdf

Download (5MB)
[img] Text
2 BAB I.pdf

Download (4MB)
[img] Text
3 BAB II.pdf

Download (4MB)
[img] Text
4 BAB III.pdf

Download (4MB)
[img] Text
5 BAB IV.pdf

Download (4MB)
[img] Text
6 BAB V.pdf

Download (4MB)
[img] Text
7 DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (4MB)
[img] Text
8 LAMPIRAN.pdf

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK
Fatmawati. NIM 202001010002. Miskonsepsi Siswa Pada Topik Bangun Datar
Ditinjau Dari Pengetahuan Dasar Matematika Dan Minat Matematika Siswa.
Dimbimbing oleh: Dedyerianto, S.Si., M.Si dan Amanda La Hadi, M.Pd.
Miskonsepsi merupakan perbedaan konsep yang diterima siswa dengan
konsep yang dikemukakan oleh para ahli. Terjadinya miskonsepsi pada materi
geometri khusunya materi bangun datar segiempat dapat menyebabkan siswa
kesulitan dalam memahami konsep matematika yang lebih kompleks. Penelitian ini
bertujuan untuk: 1) Mendeskripsi pengetahuan dasar matematika siswa; 2)
Mendeskripsi minat matematika siswa; 3) Untuk Mengetahui miskonsepsi
matematika siswa pada materi bangun datar segiempat berdasarkan pengetahuan
dasar matematika dan minat matematika siswa. Penelitian ini merupakan penelitian
kualitatif. Partisipan dalam peneltian ini adalah 63 siswa kelas VIII SMP Negeri 4
Kendari. Teknik pengumpulan data menggunakan angket minat matematika dan tes
pengetahuan dasar matematika. Three-tier diagnostic test untuk mengetahui
miskonsepsi siswa ditinjau dari pengetahuan dasar matematika dan minat
matematika dengan indikator miskonsepsi klasifikasional, teoritikal dan
korelasional serta pedoman wawancara. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa:
(1) PDM siswa memiliki rata-rata sebesar 58,86 dan mayoritas siswa memiliki rata�rata (sebesar 53,96% siswa); (2) Minat matematika siswa memiliki skor rata-rata
(sebesar 50,68% siswa); (3) Siswa dengan PDM dan minat matematika tinggi
mengalami miskonsepsi pada indikator miskonsepsi klasifikasional dan teoritika,
siswa dengan PDM tinggi dan minat matematika sedang mengalami miskonsepsi
pada semua indikator miskonsepsi (klasifikasional, terotikal, korelasional), siswa
dengan PDM tinggi dan minat matematika rendah mengalami miskonsepsi pada
indikator miskonsepsi (klasifikasional, terotikal, korelasional), siswa dengan PDM
sedang dan minat matematika tinggi mengalami miskonsepsi pada indikator
miskonsepsi (klasifikasional, terotikal, korelasional), siswa dengan PDM sedang
dan minat matematika sedang mengalami miskonsepsi pada indikator miskonsepsi
(klasifikasional, terotikal, korelasional), siswa dengan PDM sedang dan minat
matematika rendah mengalami miskonsepsi pada indikator miskonsepsi
(klasifikasional, terotikal, korelasional), siswa dengan PDM rendah dan minat
matematika tinggi mengalami miskonsepsi pada mikonsepsi (klasifikasional,
terotikal dan korelasional), siswa dengan PDM rendah dan minat matematika
sedang mengalami miskonsepsi pada indikator miskonsepsi (klasifikasional,
teoritikal dan korelasional), siswa dengan PDM rendah dan minat matematika
rendah mengalami miskonsepsi pada indikator miskonsepsi (klasifikasional,
terotikal, korelasional)
Kata Kunci: Miskonsepsi; Pengetahuan Dasar Matematika; Minat Matematika

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: Kata Kunci: Miskonsepsi; Pengetahuan Dasar Matematika; Minat Matematika
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Miskonsepsi; Pengetahuan Dasar Matematika; Minat Matematika
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Tadris/Pendidikan Matematika
Depositing User: Unnamed user with username asni
Date Deposited: 22 Aug 2024 00:40
Last Modified: 22 Aug 2024 00:40
URI: http://digitallib.iainkendari.ac.id/id/eprint/2890

Actions (login required)

View Item View Item